Kamis, 28 Maret 2013

7 Tokoh Film Versus Zombie, Selamatkah Mereka?

Tak ada yang lebih mengerikan daripada serangan belasan, puluhan, atau ratusan zombie yang membabi buta ingin mencabik-cabik tubuhmu. Dengan gambaran seperti itu, serangan teroris dalam DIE HARD atau ancaman sihir mematikan Voldermort dan kawan-kawan rasanya terasa tak lagi menakutkan.
Zombie memang menjadi tokoh antagonis populer yang marak muncul dalam film-film populer Hollywood. Lantas bagaimana bila kengerian mereka tersebut dibawa ke beberapa film tenar Hollywood, baik yang terbaru maupun klasik? Serangan tiba-tiba dan tak pernah berhenti dari para zombie tentu akan membuat filmnya menjadi makin menarik dan menegangkan.
Pastilah seru melihat Harry dan kawan-kawan melawan pasukan zombie begitu juga tokoh ikonik lainnya dalam perfilman Hollywood ini. Bisakah tokoh-tokoh dari beberapa genre film ini bertahan apabila tiba-tiba pasukan zombie menyerang mereka?

1. Polisi bengal John McClane

Bayangkan bila aksi John McClane, polisi New York yang menumpas teroris di gedung 40 lantai Nakatomi (DIE HARD) harus disusupi oleh para zombie lapar yang berlarian mencari mangsa di dalam gedung, di setiap lantainya.

Senjata.
Di sakunya celananya, McClane punya pistol Beretta kesayangannya. Kemampuannya dalam menggunakan senjata tentu tak diragukan lagi9. Percaya atau tidak, ia mampu merakit sebuah bom dari bahan kursi, monitor, sedikit C4. McGyver pasti iri dibuatnya.
Sekutu.
McClane selalu bekerja sendirian dalam melakukan aksinya. Meski hebat menggunakan senjata, kemungkinan untuknya terpojok oleh zombie sangat besar.
Cara Bertahan
Gedung Nakatomi sangatlah besar. Ada banyak ruangan di dalamnya yang bisa digunakan untuk tempat bersembunyi, akan tetapi banyaknya pintu membuat zombie besar kemungkinannya untuk merangsek masuk. McClane perlu mencari bala bantuan untuk bisa mengawasi setiap pintu yang besar kemungkinannya dijadikan zombie untuk jalur penyerangan.
Kondisi Mental
McClane kecil kemungkinannya untuk takut, ia adalah polisi kuat. Dengan hanya menggunakan singlet, ia akan berlarian menyusuri gedung menembaki setiap zombie yang ada dengan semua senjata yang ia punya.
Kemungkinan selamat
Tentu saja ia akan selamat. Meledakkan gedung bukan perkara sulit baginya. Dengan strategi yang matang, McClane akan menggiring zombie ke tempat tertutup dan lantas ia bakar di sana. Ia lantas berlari ke atap dan kemudian melarikan diri dengan memanggil bala bantuan polisi untuk mengirimkan helikopter.

2. Kevin McAllister, bocah yang sendirian di rumah

Kevin McCallister (Macaulay Culkin) tertinggal oleh keluarganya yang pergi ke luar kota dalam kisah HOME ALONE. Alih-alih dua pencuri yang menyatroni rumah besarnya, ia harus berhadapan dengan sepasukan zombie yang mengepung rumahnya dan siap menyerbu.

Senjata.
Senjatanya mungkin hanya pistol mainan. Namun kemampuannya untuk menggunakan perkakas rumah tangga sebagai senjata mampu membuatnya bertahan meski hanya seorang diri. Ia bisa saja membuat zombie tergelincir, lengket kakinya, terbakar, tertimpa pot, atau jatuh terjerembab ke ruang bawah tanah.
Sekutu.
Satu-satunya orang yang bisa ia mintai bantuan hanyalah pria tua yang kerjaannya mengeruk salju. Jika terpaksa, ia bisa menggunakan tarantula peliharaan kakaknya untuk menyengat zombie. Apa mungkin terasa ya?
Cara Bertahan
Dengan kemampuannya membuat rumah sebagai benteng pertahanan dari penyusup, untuk ukuran anak-anak, Kevin jelas patut diacungi jempol. Akan tetapi para zombie juga dikenal selalu ngotot dalam mengejar mangsanya. Okelah satu dua zombie bisa ditahan Kevin, tapi kalau puluhan?
Kondisi Mental
Hey, Kevin masih berusia delapan tahun. Meski ia tegas dan berani menghadapi para pencuri menyatroni rumahnya, melawan zombie itu persoalan lain. Rasa panik dan takut pasti sesekali menghampirinya.
Kemungkinan selamat
Kevin tak punya jalur penyelamatan yang benar-benar aman. Paling jauh ia hanya akan memanjat rumah pohonnya. Para zombie yang tak bisa memanjat pun akhirnya pasrah menunggu berhari-hari. Sedangkan Kevin...mungkin hanya tahan beberapa pekan tak makan dan minum sampai akhirnya mati kehausan.

3. Gadis petualang cinta, Baby

Dalam sebuah liburan musim panas, Baby yang masih berumur 17 tahun pergi ke resor Catskill dan jatuh cinta dengan instruktur tarinya, Johnny (Patrick Swayze). Cinta mereka bersemi sampai pada suatu ketika puluhan zombie menyerang dengan membabi buta.

Senjata.
Ia tidak punya senjata sama sekali. Paling-paling ia mengambil perkakas tajam yang ada di resor seperti pisau, pecahan botol dan kapak. Sesekali ia juga akan menyarangkan tendangan kakinya yang sangat lentur ke kepala para zombie.
Sekutu.
Baby punya pendamping setia, Johnny yang bisa melindunginya seperti ayahnya sendiri. Dan tentu saja semua pengunjung dan pegawai resor saling bantu dalam menghadapi serbuan zombie.
Cara Bertahan
Gedung utama di resor tersebut ukurannya sangat besar. Kalau Baby dan semua sekutunya bisa berlindung dan membuat barikade di dalamnya, paling tidak mereka bakal teramankan. Suplai makanan di restoran tentunya tak sedikit kan.
Kondisi Mental
Sebagai siswa SMA, tentunya Baby tak terbiasa menghadapi serangan zombie seperti ini.
Kemungkinan selamat
Barikade tersebut tak bisa menahan serangan para zombie lama-lama. Untung saja hal tersebut bertepatan dengan datang helikopter tentara yang mengevakuasi semua pengunjung resor yang masih bertahan. Baby pun akhirnya selamat meski harus merelakan pacar sesaatnya tersebut dicabik-cabik zombie.

4. Bocah penyihir Harry Potter

Harry Potter (Daniel Radcliffe) mendapat kabar mengejutkan di ulang tahun ke-11 bahwa ia adalah seorang penyihir. Kehidupannya pun berubah drastis semenjak saat itu. Hari-harinya dipenuhi petualangan seru bersama teman-teman di sekolahnya. Selain harus menghadapi Voldermort, Harry dan kawan-kawan harus menghadapi serangan zombie ke kastil Hogwarts.

Senjata.
Di tahun pertamanya, Harry mungkin sosok penyihir cupu yang tak banyak menguasai sihir serangan. Namun seiring bertambahnya kemampuannya, Harry dan sebatang tongkat sihir bisa sangat mematikan. Terlebih dengan banyaknya artifak sihir seperti Pemutar Waktu, Relikui Kematian, Jubah Menghilang, dan sapu terbang bisa menjadi persenjataan berarti untuk melawan para zombie.
Sekutu.
Harry punya banyak sekutu, murid dan guru di Hogwarts. Tak lupa ada Buckbeack yang selalu ada pada saat dibutuhkan.
Cara Bertahan
Kastil Hogwarts dirancang untuk mencegah penyusup dengan mudah masuk ke sana. Ada banyak koridor terbuka yang memudahkan Harry dan kawan-kawan melihat dari mana zombie akan datang. Tapi nyatanya, kita tahu bahwa hampir setiap tahunnya, Harry harus berhadapan dengan kekuatan jahat yang berhasil menyusup. Bukankah ini pertanda nantinya zombie bisa masuk?
Kondisi Mental
Secara fisik, Harry memang masih muda. Ia bisa bergerak lincah baik saat berlari maupun saat mengendarai sapu. Dan satu lagi, Harry sering melampiaskan rasa marahnya akibat masa kecil yang tak menyenangkan. Zombie bisa menjadi sasaran empuk kemarahannya.
Kemungkinan selamat
Sudah pasti ia akan selamat dari serangan zombie hanya dengan sedikit luka. Dengan beberapa tetes ramuan, lukanya pun sembuh.

5. Pimpinan Gangster Tony Montana

Bermula dari seorang imigran, Tony Montana (Al Pacino) merangkak menjadi pimpinan kriminal dunia hitam Miami. Sudah jadi kesehariannya untuk berurusan dengan paranioa dan ancaman musuh. Akan tetapi serangan zombie bukan hal bakal ia sangkakan dalam mimpi buruknya.

Senjata.
Sebagai seorang pimpinan gangster, ia punya senjata kelas berat di rumahnya. Percayalah bahwa ia punya senapan yang ukurannya sepaha manusia. Sayang, amunisinya tentu terbatas mengingat zombie yang dihadapi begitu banyak.
Sekutu.
Tony punya banyak anak buah yang piawai juga memainkan senjata berat.
Cara Bertahan
Rumah Tony berdinding dan berpagar tinggi, dan juga di tiap perimeter ada penjaga yang siap membinasakan zombie. Tapi desain rumahnya yang bergaya tropis menyertakan banyak jendela yang bisa saja dimasuki zombie setiap waktu.
Kondisi Mental
Tony biasa menghadapi serbuan gangster. Serbuan zombie seperti ini tak akan membuatnya takut.
Kemungkinan selamat
Rasa terlalu percaya dirinya menjadi bumerang bagi Tony. Dalam beberapa menit pasukan zombie menyerbu dan menggitnya. Ia tak mati, namun juga tak sepenuhnya hidup lagi. Ia menjadi zombie.

6. Bintang porno Dirk Diggler

Bintang porno baru Dirk Diggler (Mark Walhberg) menjadi yang paling disorot dalam industri tersebut tahun 1970an. Hidupnya makmur sampai pada suatu pesta tahun baru, sepasukan zombie menyerang.

Senjata.
Yang ia punya adalah keterampilan bercinta di atas ranjang. Tak ada yang lain.
Sekutu.
Ia bisa saja meminta bantuan kepada produser film pornonya atau para aktris panas yang pernah ia ajak bercinta di depan kamera. Tapi untuk apa, toh mereka juga sama-sama tak mampu menggunakan senjata.
Cara Bertahan
Rumahnya yang didesain untuk pesta tiap malam adalah tempat terbuka untuk diserang oleh para zombie. Kalau pun ada yang berbahaya di rumahnya, itu adalah tumpukan kokain yang ia sembunyikan untuk membuat zombie mabuk.
Kondisi Mental
Dengan tubuh yang sehat dan juga batin yang terpuaskan setiap malam, Dirk Diggler siap menghajat para zombie sebanyak yang ia bisa.
Kemungkinan selamat
Sehebat apapun ia di ranjang, tetaplah tidak berlaku bila lawannya adalah para zombie. Ia bakal menjadi mangsa empuk para zombie lapar. Dan dalam hitungan jam ia akan bergabung dengan para zombie tersebut. Bergentayangan mencari wanita untuk ditidurinya, eh digigitnya.

7. Narapidana Andy Dufresne

Andy (Tim Robbins) dipenjara karena kejahatan yang sebetulnya belum bisa dibuktikan sepenuhnya. Ia pun harus mendekap dalam penjara New England selama hidupnya. Tak hanya itu, setiap harinya ia harus bertahan menghadapi rekan satu penjara yang kejam dan tak segan menyakiti. Semua itu masih harus ditambah dengan serangan zombie.

Senjata.
Andy tak perlu khawatir karena semua penjaga penjara tentulah diperlengkapi dengan senjata mematikan. Para narapidana pun sudah terlatih menggunakan alat seremeh apa pun sebagai senjata.
Sekutu.
Andy punya banyak teman di sana karena kepribadiannya yang baik. Ia tak akan kesulitan berlindung di balik kawan-kawannya. Kebersamaan menjadi senjata yang ampuh dalam menghadapi zombie.
Cara Bertahan
Penjara Shawshank adalah penjara dengan tembok sangat tinggi, penjagaan ketat, dan juga stock makanan yang cukup. Selama para penjaga penjara menjaga zombie di luar pagar penjara, Andy dan kawan-kawan pastilah aman.
Kondisi Mental
Andy adalah tipe orang yang tak pernah putus harapan. Ia justru membuat rekan-rekannya makin bersemangat dalam bertahan hidup.
Kemungkinan selamat
Karena tak mau terpenjara di tengah kepungan zombie lebih lama, Andy akhirnya meloloskan diri lewat jalur rahasia yang telah ia buat sebelumnya. Tanpa adanya zombie pun ia bakal melarikan diri lewat saluran pembuangan tersebut.

2 komentar: