Sabtu, 21 Juli 2012

10 Selebritas yang Mencoba Bunuh Diri Namun Gagal

Prestasi-prestasi, gosip, kekayaan dari para selebritis merupakan hal yang acapkali kita dengar, sehingga menjadi hal yang biasa. Namun, peristiwa kematian selebritis selalu menjadi hal yang mengejutkan, meskipun setiap orang pasti meninggal dunia. Terlebih lagi apabila selebritis tersebut meninggal dengan cara yang tidak wajar, terkait drugs misalnya atau bunuh diri. Namun, yang lebih uniknya lagi adalah apabila selebritis tersebut mencoba untuk bunuh diri namun gagal. Maka dari itu,  dalam kesempatan ini 10 selebritis yang mencoba bunuh diri namun gagal yang terangkum dalam artikel:

1. Eminem

Eminem atau Marshall Bruce Mathers III sejak tahun 1997 telah menjadi ikon rap di dunia. Apabila Anda menyimak lirik-lirik dan musiknya Anda akan menyadari bagaimana ia menggunakan musiknya untuk mencurahkan frustasinya tentang masa lalu, kehidupannya dan segala hal yang berkaitan. Sebelum merilis singlenya “The Real Slim Shady,” Eminem mencoba mengambil nyawanya dengan melakukan overdosis Tylenol. Ia putus asa karena pacarnya Kim meninggalkannya dan mencegahnya untuk melihat anak perempuannya. Eminem memiliki riwayat trauma emosional disebabkan keadaannya yang pernah ditinggalkan oleh kedua orang tuanya dan hal tersebut terbukti sebagai penyebab percobaan bunuh diri tersebut. Untungnya ia dapat bertahan dengan dosis tinggi yang mematikan itu dan sampai sekarang kita masih dapat menyaksikan bakatnya.

2. Elton John

Bintang pop Inggris legendaris yang karyanya diselebrasikan oleh jenis musik apa pun; Elton John mencoba bunuh diri pada masa mudanya yang putus asa karena kehilangan kekasihnya dan seksualitasnya. Bernie Taupin, teman dan penulis lirik terkenal menemukan Elton John mencoba bunuh diri dengan memasukkan kepalanya ke dalam sebuah kompor gas di apartemennya. Pada waktu itu ia sedang bertunangan dengan seorang wanita Linda Woodrow. Rasa frustasi karena harus merahasiakan seksualitasnya sangatlah tinggi bagi penyanyi gay yang kini berumur 60 tahun ini.

3. Robert McFarlane

Salah satu percobaan bunuh diri selebriti paling terkenal adalah hasil dari skandal Kontra-Iran. Robert McFarlane, Penasehat Keamanan Nasional untuk Presiden Ronald Reagan mencoba mencabut nyawanya setelah keterlibatannya dengan skandal tersebut menjadi berita publik. Ia sangat putus asa terhadap penghinaan masyarakat terhadapnya dan kemudian diberitakan bahwa kesalahan hukumanlah yang membuat ia harus melakukan pertukaran para tentara dengan tahanan. Ia dimaafkan oleh George H. W. Bush namun karirnya tidak pernah pulih. Penghinaan publik bahkan dapat membawa para dealer publik berpengalaman seperti para politikus ini  ke jurang bunuh diri.

4. Britney Spears

Sang Putri, yang menguasai panggung pop selama hampir satu dekade dengan megahitnya “…Baby One More Time” dan banyaknya penggemar tentu saja telah turun dari masa-masa kejayaannya. Kegagalan pernikahan, foto-foto yang tidak terkenal dan perilaku mengejutkan telah menjatuhkan karirnya dan kehidupan keluarganya. Cobaan berat ini telah membuat ia frustasi dan dilaporkan bahwa Britney mencoba bunuh diri dua kali. Kita harap perempuan muda ini mendapatkan pertolongan yang ia dan dua anaknya patut dapatkan sebelum sangat terlambat.


5.    Clark Gable

Diangkat sebagai lambang keindahan dan keanggunan pria di Hollywood, Clark Gable hancur setelah istrinya meninggal dunia. Ibunya telah wafat ketika ia baru berumur tujuh bulan dan aktor ikonis ini tidak tahan terhadap tekanan yang ia alami setelah istrinya Carol Lombar di dalam sebuah kecelakaan pesawat. Aktor ini ingin mengakhiri hidupnya dengan mengendarai motor berkecepatan tinggi secara tak terkendali namun gagal. Kemudian ia terus membintangi beberapa film dan akhirnya menikah.


6. Judy Garland

Legenda Hollywood lainnya, Judy Garland mengalami depresi di sepanjang hidup dan karirnya. Sebelum ia mengalami overdosis dengan obat-obatan pada umur 47, ia telah mencoba bunuh diri beberapa kali. Upaya pertama kalinya pada masa hiruk-pikuknya ketika ia ditempatkan di sebuah sanotarium privat setelah mengalami sebuah gangguan saraf selama pembuatan film “The Pirate” tahun 1947. Ia menggorok pergelangan tangannya namun diketahui pada waktu itu juga dan dimasukkan ke fasilitas psikiatris di Massachusetts. Bahkan setelah mendapatkan perawatan ekstensif dan kelembagaan, workoholik Judy Garland ini tidak pernah benar-benar pulih dari depresinya.

7. Sammy Davis, Jr.

Disebut sebagai orang yang jenius di dalam dunia musik, penyanyi lagu-lagu hiburan tercinta ini Sammy Davis Jr. mengalami banyak olok-olok tentang ras, agama, dan penampilan fisiknya. Penyanyi ini berupaya mengakhiri hidupnya dan rasa sakitnya dengan cara bunuh diri saat malam pernikahannya dengan Loray White. Ia menodongkan pistol ke kepalanya namun terselamatkan ketika direbut dari tangannya. Kemudian terungkap bahwa Sammy secara diam-diam jatuh cinta kepada Kim Novak, aktris, namun tidak dapat bersamanya karena ancaman-ancaman terhadap pasangan antar ras.

8. Diana, Putri dari Negara Wales

Menurut sebuah biografi tentang Putri Diana yang diterbitkan tahun 1992, penulisnya Andrew Morton mengungkapkan bahwa “putri milik rakyat” itu menderita Bulimia Nervosa dan telah mencoba bunuh diri lima kali selama hidupnya yang singkat. Ia pernah menyingkapkan di dalam sebuah wawancara bahwa ia berusaha mengakhiri hidupnya dengna menjatuhkan diri dari tangga ketika ia sedang mengandung anak pertamanya, William. Meskipun upaya-upaya bunuh dirinya belum dikonfirmasi oleh keluarga Kerajaan namun keadaannya yang tertekan sangat terlihat jelas oleh semua orang. Upaya-upaya bunuh diri yang dilakukan Diana merupakan teriakan-teriakan permintaan pertolongan dan masih menjadi hal yang menyedihkan apabila kita berpikir bahwa seseorang yang penuh belas kasih yang telah menyentuh begitu banyak jiwa bisa sedemikian tidak bahagianya di dalam kehidupannya.


9. Elizabeth Taylor

Wanita paruh baya Elizabeth Taylor, yang seringkali dianggap sebagai wanita tercantik pada masanya telah mengalami banyak kegagalan dan kesuksesan. Setelah kematian beberapa teman dekatnya dan pembantunya, ia mulai menyalahgunakan obat-obatan dan alkohol. Pada awal tahun 1960an, ia berselingkuh dengan Richard Burton dimana keduanya dikecam habis-habisan. Ketika sang lelaki menghentikan hubungannya, Elizabeth mencoba bunuh diri dengan menelan pil tidur melebihi takaran. Namun, kemudian, baik Burton maupun Taylor menceraikan pasangannya masing-masing dan menikah.


10. Halle Berry

Setelah mengakhiri pernikahannya dengan David Justice, Halle Berry, aktris pemenang Oscar dan simbol kekuatan feminis mengakui pernah mencoba melakukan bunuh diri dengan racun karbon monoksida. Aktris yang depresif ini menghentikan upaya bunuh diri tersebut hanya ketika ia membayangkan ibunya menemukan tubuhnya telah mati. Akhirnya, ia berhasil mengatasi kecenderungan-kecenderungan bunuh dirinya, berjanji tidak akan menikah lagi dan sejak itu bahagia dengan melajang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar