Sabtu, 08 September 2012
46 Tahun Star Trek The Original Series di logo Google
Peringatan 46 tahun Star Trek The Original Series menjadi tema logo google hari ini tanggal 8 September 2012. Star Trek merupakan film seri televisi fiksi ilmiah produksi Amerika Serikat yang ditayangkan pada tahun 1966. Karena seri ini telah menghasilkan berbagai seri lanjutan dalam seri Star Trek, maka sering disebut Star Trek: The Original Series.
Para Trekker (fans film Star Trek) sepertinya bisa sedikit bernafas lega sekarang. J.J. Abrams Sutradara yang banyak sekali mendapat pujian setelah mengarahkan film pertama Star Trek versi Hollywood (2009) akhirnya telah dinyatakan resmi akan megarahkan film keduanya.
Sebelumnya sempat beredar rumor bahwa Abrams yang baru saja membuat film Super 8 yang juga banyak mendapat pujian tahun ini, tidak kembali di sequel Star Trek nanti. Tetapi semua rumor ini kini terbantahkan sudah.
Film pertama Star Trek yang dirilis 2 tahun lalu mendapat sambutan yang sangat baik dari penonton diseluruh dunia. Filmnya meraih total pendapatan dari peredaran dunia nya sekitar $385 Juta. Belum lagi dengan sederet pujian dari para fans dan penonton umum. Bahkan di Situs IMDB, saat ini film ini masih mendapatkan score 8,1/10.
Star Trek 2 direncanakan paling cepat akan tayang Tahun 2013 mendatang. Anda sudah tidak sabar ingin kembali berpetualang keluar angkasa bersama Captain Kirk dan kawan-kawan?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar